Sabtu, 17 Desember 2011

Penyakit Bukan Halangan

Saat dia membuka jendela kamarnya. Dia berharap masih bisa melihat matahari terbit, mendengar kicauan burung, dan embun dipucuk daun. Dan ternyata itu memang masih bisa dia rasakan. Humh.. Betapa indahnya bukan?? Oh ya.. Satu lagi.. Ada yang membuatnya merasa sangat beruntung.. Apa coba?? Yups karena dia memiliki seorang sahabat yang amat baik.. Setia menemani dan tentu setia menasehati. Sahabatnya selalu memberinya semangat. Tapi dia tidak begitu beruntung, Apa kalian tau kenapa?? Yaps.. Dia sakit.. ada sebuah penyakit yang semakin hari melemahkan tubuhnya. Semakin hari merusak organ-organya. Tapi hebatnya dia tidak pernah bercerita pada siapapun. Bahkan pada orang terdekatnya. Karena apa? Dia tidak ingin terlihat lemah ataupun merasa dikasihani. Walaupun dia sakit.. Dia yakin hidupnya akan sangat panjang.. Panjangggg sekali.. Sampai akhirnya dia akan merasakan masa tua bersama keluarga nya kelak. Berbagi cerita, canda, dan tawa :D. Itu adalah hal yang dia impikan. Maka dari itu dia tetap berjuang untuk hidupnya. Berjuang untuk Orang tuanya, sahabatnya, dan orang2 terdekatnya.
Mngkn bagi segelintir orang.. Masa tua itu pasti. Tp bagi org seperti dia. Masa tua adalah impian. Karena apa? Dia belum tau apakah dia masih bisa melihat masa tua atau berhenti di masa mudanya. Tapi tetap Tuhan yang menentukan :)

Percaya gag percaya. betapa sedihnya bagi orang yang mengalami.
Betapa sakitnya saat kambuh, dan betapa malasnya bergaul dengan obat-obatan.

Dan ada satu hal lagi. Penyakit bukanlah halangan untuk mencapai Cita-cita dan masa depan. Karena semangat dan niatlah yang menjadi syarat :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar